Pengertian Fintech, Sejarah Perkembangan, Jenis-jenis, dan Contoh Perusahaan Fintech


A. PENGERTIAN FINTECH  

       Fintech merupakan sebuah sebutan yang berasal dari kata "Financial "dan "Technology" yang bisa diartikan sebagai sebuah inovasi dalam bidang jasa keuangan dengan sentuhan teknologi modern. Ada beberapa hal yang bisa dikategorikan ke dalam bidang Fintech seperti :
1.     Proses jual beli saham 
2.     Pembayaran
3.     Peminjaman uang (Lending) secara Peer to peer
4.     Transfer dana
5.     Investasi ritel
6.     Perencanaan keuangan 
     Dengan adanya Fintech diharapkan dapat membantu transaksi masyarakat menjadi lebih praktis. Dan juga dapat membantu masyarakat untuk lebih mudah mendapatkan akses terhadap produk keuangan dan meningkatkan literasi keuangan.



B. SEJARAH PERKEMBANGAN FINTECH

1. AWAL MULA PERKEMBANGAN FINTECH DI DUNIA

Fintech di dunia digital diawali dengan kemajuan teknologi di bidang keuangan. Pada tahun 1966 keatas, perkembangan komputer serta jaringan internet di tahun tersebut membuka peluang yang besar bagi pengusaha finansial agar dapat mengembangkan bisnis mereka secara global atau luas.
Pada Era 1980an, Bank mulai menggunakan sistem pencatatan data yang mudah diakses melalui komputer. Dan dari sinilah Fintech mulai muncul di back office bank serta fasilitas permodalan lainnya.

Tahun 1982 E-Trade membawa Fintech ke arah yang lebih baik dengan memperbolehkan sistem perbankan secara elektronik untuk investor. Karena perkembangan internet yang sangat maju di tahun 1990an Model Finansial E-Trade ramai digunakan. Seperti situs Brokerage yang memudahkan investor untuk menanamkan modal mereka.

Tahun 1998 ketika bank mulai mengenalkan Online Banking kepada nasabahnya, Fintech pun semakin mudah digunakan masyarakat luas. Pembayarannya yang lebih praktis membuat perkembangan fintech semakin pesat.



2. PERKEMBANGAN FINTECH DI INDONESIA 

Di Indonesia, perusahaan yang memanfaatkan Fintech memang baru muncul beberapa tahun belakangan ini. Meningkatnya penggunaan smartphone dan internet di Indonesia membuat fintech pun semakin populer. 

Dengan munculnya Asosiasi Fintech Indonesia ( AFI ) pada September 2015 menarik perhatian para pebisnis. Tujuannya menyediakan partner bisnis terpercaya dan dapat diandalkan untuk membangun suatu ekosistem di Indonesia yang berasal dari perusahaan Indonesia dan untuk Indonesia itu sendiri. Perusahaan itu mampu menghimpun kurang lebih 30% dari seluruh pengguna fintech di Indonesia. bagi mereka yg konvensional, Fintech dianggap kunci kehancuran perbankan. Namun justru usaha Fintech dengan sistem perbankan mampu memperlebar jaringan keuangan bagi penduduk lokal sehingga nasabah semakin banyak dan inklusi finansial di Indonesia berkembang.



C. JENIS JENIS FINTECH 
Klasifikasi Fintech menurut Bank Indonesia ( BI ) yaitu :

1. CROWDFUNDING DAN PEER TO PEER ( P2P ) LENDING

Fintech ini menjadi sarana pertemuan pencari modal dan investor di bidang pinjaman. Konsep ini menghadirkan layanan pinjam meminjam uang dengan mudah menggunakan teknologi informasi. Dimana penyedia menyediakan sarana bagi para peminjam dan pendana untuk melakukan proses pinjam meminjam secara online, agar mudah diakses dimana saja dan kapan saja.
contohnya adalah :
  1. Investree
  2. Akseleran
  3. Modalku
  4. Amartha

2. MARKET AGGREGATOR

Merupakan Fintech yang mengumpulkan dan mengolah data finansial dari berbagai penyedia untuk dapat disajikan kepada pengguna. Data finansial itu dapat memudahkan dalam memilih produk keuangan terbaik. Dengan memanfaatkan jasa pembanding produk keuangan itu, kita pun dapat mengambil keputusan finansial lebih baik.
Contoh perusahaannya adalah :
1.    CekAja 
2.    Cermati
3.    KreditGogo
4.    Tunaiku

3. RISK AND INVESTMENT MANAGEMENT

Adalah Fintech yang fungsinya sebagai perencana keuangan dalam bentuk digital. Maksudnya kita akan dibantu mengetahui kondisi keuangan dan melakukan perencanaan keuangan dengan mudah dan cepat. Hanya perlu membuka aplikasi di smartphone dan mengisi data - data untuk mengetahui rencana keuangan yang tepat sesuai kebutuhan kita.
Contohnya adalah :
1.    DompetSehat
2.    NgaturDuit


4. PAYMENT, SETTLEMENT, AND CLEARING

Ini adalah portal pembayaran yang tujuannya memudahkan dan mempercepat proses pembayaran atau transaksi lewat online. Jadi, masyarakat dapat melakukan pembayaran melalui satu portal saja.
Contohnya yaitu :
1.    Kartuku
2.    Ipaymu
3.    Doku




D. CONTOH PERUSAHAAN FINTECH 

1. KIMO

KIMO yang dibuat oleh PT Creative Mobile Adventure merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dibidang fintech dengan izin resmi dan pengawasan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Kantor pusat dari Kimo ini berada di Jln. Bukit Gading Raya Graha Boulevard Kelapa Gading Blok C-12 RW 1, Klp Gading.
KIMO merupakan layanan perbankan untuk para penjual pulsa. Yaitu meminjamkan modal untuk para penjual pulsa. Pembuatan layanan ini didasari oleh fakta bahwa kebutuhan masyarakat untuk berkomunikasi menyebabkan jumlah pelanggan operator meningkat. Oleh karena itu, melalui KIMO penjual pulsa dapat mendapatkan bantuan modal untuk dapat mengembangkan usahanya.

Pendiri KIMO yakni Bernard Martian, mengungkapkan kisah dibalik pembuatan layanan  perbankan khusus untuk penjual pulsa ini. Dalam kunjungannya ke Klaten, ia bertemu dengan penjual pulsa yang mengeluh keterbatasan Cash Flow untuk berbelanjaan pulsa dengan Authorized Dealer Operator karena untuk pembelian harus dengan uang cash.

Berdasarkan hal itu, KIMO menawarkan solusi pada penjual pulsa untuk mengajukan pinjaman modal dalam jangka waktu 14 hari tanpa angunan. Para penjual pulsa dengan begitu bisa mengembangkan bisnis pulsanya agar dapat meningkat ke penjualan pulsa yang lebih banyak. 





referensi :

1. https://www.finansialku.com/definisi-fintech-adalah/ ( Diakses pada hari Kamis, 18 Oktober 2018  pukul 20:40 wib).
2. https://blog.modalku.co.id/blog/sejarah-dan-perkembangan-fintech/  ( Diakses pada hari Jum'at, 19 Oktober 2018 pukul 12:05 wib).
3. https://www.finansialku.com/perkembangan-fintech-di-indonesia/ ( Diakses pada hari Jum'at 19 Oktober 2018 pukul 12:37 wib).
5. https://www.cnbcindonesia.com/fintech/20180110145800-37-1126/ini-dia-empat-jenis-fintech-di-indonesia  ( Diakses pada hari Jum'at, 19 Oktober 2018 pukul 13:52 wib).
6. https://www.undercover.co.id/kenali-daftar-27-fintech-platform-pinjaman-keuangan-digital-2/  ( Diakses pada hari Jum'at, 19 Oktober 2018 pukul 15:04 wib).



Comments

Popular Posts